LKS TKJ (teknik komputer dan jaringan) Tahun 2023 yang dilaksanakan pada hari Kamis, 13 April 2023 diikuti oleh beberapa SMK Negeri dan Swasta khususnya SMKN 3 Kota Bekasi diwakilkan oleh 2 peserta dengan nama Samuel dan Zaidan dimulai dari Pagi hari sampai menunggu pengumuman sesudah buka puasa bersama.
Alhamdulillah SMKN 3 Kota Bekasi dimana atas nama Samuel berhasil keluar menjadi Juara 2 LKS TKJ 2023 Se-SMK Kota Bekasi, semoga apa yang diharapkan dan dicita-citakannya dapat terwujud ke depannya serta selalu sukses terus.
Kami atas nama warga SMKN 3 Kota Bekasi khususnya guru pembimbingnya mengucapkan selamat dan sukses selalu.